Aura Kasih diam-diam punya hobi memacu kendaraan
dengan kecepatan tinggi. Biasanya, saat menunggangi mobil sport,
speedometernya tak pernah kurang dari 100 kilometer per jam.
Perempuan kelahiran Bandung, 23 Februari 1988 itu mengaku hanya
melakukannya pada siang hari. Saat keadaan sekitar terlihat jelas,
sehingga dia bisa mengontrol laju kendaraannya.
Sementara
pada malam hari, saat sebagian jalanan ibu kota lenggang, Aura justru
takut berkendara dengan kecepatan tinggi. Menurutnya, kebut-kebutan pada
malam hari lebih beresiko ketimbang siang hari.
”Kadang kalau malam kan suka ngantuk, makanya aku nggak berani
malam-malam bawa mobil dengan kecepatan tinggi,” ungkapnya. Jangankan
kebut-kebutan, menyetir sendiri pada malam hari pun Aura enggan.
Jadi, dia hampir selalu diantar jemput supir kalau bepergian malam
hari. Bintang film Asmara Dua Diana itu tidak mau ambil resiko dengan
membawa mobil sendiri, karena biasanya kalau sudah malam dia mudah
terlelap akibat kecapekan. ”Soalnya kan kalau habis syuting pasti capek
ya,” katanya.
Rasa lelah setelah seharian syuting, tambah Aura, bukan hanya
membuatnya mudah terlelap. Tetapi dia pun mengaku sulit berkonsentrasi
karena yang ada di otaknya hanya nyamannya kamar dengan kasur empuknya.
”Kalau pakai driver kan lebih aman,” tegasnya.
Belakangan ini, hampir setiap hari Aura diantar sopir. Maklum, banyak
pekerjaan yang harus diselesaikannya. Terlebih, saat ini dia tengah
terlibat syuting sinetron kejar tayang. Karenanya, kemana-mana dia
memilih duduk manis di belakang sopir. ”Kalau bawa mobil sendiri kan
sangat terasa sekali capeknya,” ucap Aura.
Pelantun Mari Bercinta itu menambahkan, dalam menunggangi kendaraan
harus memiliki skill yang mumpuni. Itu yang membuat beberapa pengendara
tetap aman meski memacu kendaraannya dipacu dengan kecepatan tinggi.
”Berarti skill-nya kan bagus, mampu mengendarai mobil dengan baik,”
tuturnya. (spt/jpnn)
Home »
aura kasih
» Aura Kasih Suka Ngebut
Aura Kasih Suka Ngebut
Related Articles
If you enjoyed this article just click here, or subscribe to receive more great content just like it.
0 komentar:
Post a Comment